5 Ide Hampers Lebaran 2022
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

5 Ide Hampers Lebaran 2022

5 Ide Hampers Lebaran 2022

Lebaran tahun ini bakal kasih apa ya ke saudara, keluarga, atau teman dekat? Hampers bentuk sembako atau kue-kue kering sepertinya sudah membosankan. Nggak perlu bingung, kamu bisa kasih barang dengan ide hampers lebaran yang fresh dan berbeda dari biasanya. Cek yuk hampers apa yang bisa disiapkan untuk lebaran tahun 2022 ini.

Set alat makan

Nggak mau ribet tapi tetap memberi hampers lebaran yang berkesan? Kamu bisa pakai ide memberikan set alat makan. Set alat makan akan lebih sering digunakan dan menjadi benda yang memberikan kesan yang cukup istimewa.

Jenis alat makan yang seperti apa yang cocok diberikan kepada keluarga, teman, atau saudara? Bisa kamu sesuaikan dengan seleranya nih. Mungkin memberikan set alat makan berbahan kayu, keramik, logam, atau kaca juga. Bisa berikan set cangkir dan tatakan yang berjumlah banyak sekalian, sehingga bisa digunakan untuk membuat teh atau kopi nantinya.

Makanan unik

Jika memang nastar dan teman-temannya sudah terlalu biasa, bagaimana kalau kita coba ide yang satu ini. Makanan beku atau cemilan gurih. Mumpung sekarang sedang hype banget. Contohnya adalah sambal cumi, basreng, makaroni pedas dan lain-lain. Untungnya, berbagai makanan sederhana tapi ngangenin ini sudah diolah dan dikemas secara apik. Jadi bakal cocok juga untuk dijadikan hampers.

ide hampers lebaran terbaru

Make up dan kosmetik

Bagi cewe-cewe yang masih bingung ide hampers lebaran, make up dan kosmetik bisa jadi ide keren nih. Biasanya yang sudah menjadi sahabat dekat tahu dong merek make up dan kosmetik yang dipakainya? Entah itu sekadar lipstick, serum, pelembap, parfum, atau bedak, produk-produk tersebut jadi hampers yang kemungkinan sedang sangat dibutuhkan oleh si penerima.

Tapi hampers ini mungkin hanya berlaku bagi kamu yang benar-benar tahu soal make up dan kosmetik orang yang akan menerimanya. Jika tidak tahu soal make up atau kosmetik orang tersebut, kamu juga tidak akan tahu soal apakah produk tersebut cocok untuknya atau tidak sehingga tidak menimbulkan break out.


Produk dekorasi rumah

Untuk diberikan kepada saudara atau keluarga yang punya rumah baru, hampers ini cocok banget buat mereka. Biasanya jika kita sudah tahu jenis dekorasi yang mereka sukai, kita bisa memberikan hadiah yang tepat dan sesuai dengan selera mereka.

Jenis produk dekorasi rumah yang bisa diberikan adalah hiasan dinding model minimalis elegan atau vintage, poster estetik, atau vas bunga dan sejenisnya. Masih banyak lagi jenis produk dekorasi rumah, entah itu tanaman kaktus mini, kerajinan tangan berbahan kayu, atau lukisan sederhana pada kanvas ukuran 50 x 40 cm.


Produk relaxing

Hampers lebaran yang nggak bikin bosan dan mungkin tidak terduga juga nih. Yaitu produk relaxing, seperti bingkisan berisi pewangi ruangan dengan parfum refill yang punya aroma beraneka ragam. Aroma yang biasa dipilih adalah teh, bunga melati, vanila, dan citrus.

Produk relaxing seperti ini lebih banyak digunakan daripada produk pengharum ruangan semprot. Bentuk dari aromaterapinya juga terkesan elegan dan estetik. Dengan bentuk aromaterapi berupa kaca dan aroma-aroma parfum yang bervariasi bikin tidak gampang bosan. Produk ini cocok diberikan kepada teman kerjamua atau sahabatmu nih.


Menurutmu, ide hampers lebaran mana yang cocok untuk keluarga? Ketika silaturahmi ke tempat rekan kerja atau bosmu, hampers apa nih yang pas? Kamu bisa cari hampers satu set di toko online atau membeli barangnya satu per satu lalu membungkusnya sendiri dengan indah.

 

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !