5 Makanan Penambah Daya Tahan Tubuh
Mewabahnya Covid-19 membuat setiap orang disarankan untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga akan kebal terhadap serangan penyakit ini. Berikut makanan yang dapat kamu konsumsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Jahe
Tanaman herbal ini penjualannya meningkat tajam sejak pemerintah mengumumkan kasus pertama Covid-19. Kandungan vitamin C dan magnesium dalam jahe dipercaya mampu membantu tubuh untuk memperkuat sistem imun tubuh. Untuk mendapatkan khasiatnya, kamu bisa geprek jahenya untuk diseduh bersama madu ataupun gula aren menjadi minuman hangat.
Jeruk
Buah yang kaya antioksidan, vitamin C, dan B ini bisa menjadi pilihan untuk menjaga kesehatan tubuh. Jeruk memiliki banyak jenis seperti jeruk mandarin, jeruk lemon, jeruk nipis, jeruk bali, dan masih banyak lagi. Jeruk biasa dijus, dikonsumsi dengan cara dimakan langsung, ataupun sebagai campuran makanan dan minuman.
Bawang putih
Manfaat bawang putih ternyata tidak hanya untuk meningkatkan cita rasa masakan tetapi bermanfaat juga untuk kesehatan. Senyawa sulfur yang terkandung dalam bawang putih mampu membantu meningkatkan sistem imun tubuh. Selain itu, bawang putih berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi kadar kolestrol.
Brokoli
Sayuran hijau yang kaya nutrisi seperti vitamin, mineral, dan serat ini baik untuk dijadikan sumber makanan yang menyehatkan. Vitamin C yang banyak terkandung dalam brokoli akan membantu mempertahankan daya tahan tubuh agar trhindar dari penyakit. Brokoli biasa disajikan dengan cara ditumis ataupun dikukus untuk camilan.
Kacang Almond
Mengkonsumsi kacang almond sebagai camilan akan memberikan kamu asupan vitamin C dan E. Selain itu, antioksidan yang terkandung dalam kacang almond akan melindungi tubuh dari kerusakan sel. Antioksidan yang tinggi terdapat dalam almond yang kulitnya berwarna coklat.
Itulah beberapa makanan yang dapat amu konsumsi untuk menambah imunitas tubuh. Jangan lupa untuk mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang, ya!