7 Universitas di Inggris Yang Banyak Orang Indonesia, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

7 Universitas di Inggris Yang Banyak Orang Indonesia, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!

7 Universitas di Inggris Yang Banyak Orang Indonesia, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!

Ingin kuliah di Inggris? Berikut 7 universitas yang banyak diminati pelajar Indonesia, lengkap dengan informasi keunggulan dan program studi!

Inggris telah lama menjadi salah satu destinasi favorit bagi mahasiswa Indonesia yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi di luar negeri. Selain karena kualitas pendidikan yang diakui dunia, Inggris juga menawarkan pengalaman hidup yang beragam, lingkungan akademik yang mendukung, dan kesempatan untuk memperluas jaringan internasional. Banyak universitas di Inggris yang menjadi favorit mahasiswa Indonesia, antara lain: 


1. University College London (UCL)

University College London, atau sering disingkat UCL, adalah salah satu universitas paling bergengsi di Inggris. Didirikan pada tahun 1826 dan terletak di pusat kota London, UCL dikenal dengan program-program akademik yang ketat dan inovatif. Bidang studi yang populer di kalangan mahasiswa Indonesia di UCL antara lain Ilmu Sosial, Seni dan Humaniora, serta Sains dan Teknologi.

UCL berada di peringkat ke-9 di Inggris menurut QS World University Rankings 2024 dan memiliki komunitas internasional yang besar, termasuk banyak mahasiswa dari Indonesia

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Pusat penelitian yang terkenal di bidang ilmu kesehatan dan bioteknologi.
  • Memiliki hubungan erat dengan industri dan organisasi di London, menyediakan banyak kesempatan magang dan pekerjaan.
  • Lingkungan kampus yang nyaman, inklusif dan mendukung.

2. University of Manchester

University of Manchester merupakan hasil penggabungan dari dua universitas sebelumnya dan dikenal dengan penelitian berkualitas tinggi serta inovasi. Universitas ini menduduki peringkat ke-6 di Inggris dan ke-28 di dunia. Dengan lebih dari 160 negara yang diwakili oleh mahasiswanya, University of Manchester menawarkan lingkungan belajar yang beragam dan inklusif.

University ini merupakan salah satu universitas riset terkemuka di Inggris dan memiliki reputasi global dalam berbagai bidang studi seperti bisnis, teknik, ilmu sosial, dan kedokteran. Universitas ini menarik banyak mahasiswa dari Indonesia karena program-programnya yang berkualitas tinggi, lokasi yang strategis di kota Manchester, serta memiliki komunitas mahasiswa internasional yang besar. Alumni terkenal dari universitas ini yang berasal dari Indonesia adalah penyanyi Vidi Aldiano

Fasilitas dan Program Unggulan:

  • Fakultas Bisnis yang termasuk dalam top 50 di dunia.
  • Menyediakan Program Pascasarjana dalam bidang Teknik dan Ilmu Komputer yang terkenal.
  • Memiliki jaringan alumni yang kuat di Indonesia.


3. Imperial College London

Imperial College London adalah universitas riset terkemuka yang fokus pada ilmu sains, teknik, dan kedokteran. Dikenal dengan program-programnya yang berkualitas tinggi, Imperial sering kali masuk dalam daftar universitas terbaik di dunia. 

Dengan fasilitas penelitian yang mutakhir, banyak mahasiswa Indonesia memilih Imperial untuk program-program di bidang teknik, kedokteran, dan ilmu komputer. Lingkungan internasional di London juga menjadi daya tarik tersendiri.

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Imperial College Business School yang mengintegrasikan teknologi dan sains.
  • Memiliki Central Library, salah satu perpustakaan akademik terbesar di London, menawarkan akses ke berbagai jurnal, buku, dan sumber daya digital untuk mendukung kebutuhan penelitian dan studi mahasiswa.
  • Advanced Hackspace : Fasilitas ini menyediakan ruang bagi mahasiswa dan staf untuk berinovasi dan mengembangkan ide-ide baru dengan peralatan dan teknologi canggih, termasuk printer 3D dan alat prototipe.

Baca juga artikel menarik lainnya : Kuliah di UK Tanpa IELTS? Apa Bisa?


4. University of Edinburgh

Terletak di Skotlandia, University of Edinburgh adalah salah satu universitas tertua di Inggris dan paling bergengsi di dunia. Universitas ini menawarkan berbagai program studi dengan fokus pada penelitian.

Peringkatnya yang tinggi dan lingkungan yang beragam menjadikannya pilihan populer di kalangan mahasiswa Indonesia, banyak yang belum tahu bahwa Mahasiswa Indonesia yang ingin merasakan suasana Eropa utara sering kali memilih Edinburgh. Keindahan kota dan warisan budaya yang kaya menjadi daya tarik tersendiri.

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Perpustakaan Universitas Edinburgh terkenal dengan berbagai koleksi buku dan manuskrip yang ekstensif dalam berbagai disiplin ilmu.
  • Merupakan pusat Informatika: Salah satu pusat unggulan dunia untuk penelitian ilmu komputer.
  • Memiliki Edinburgh Innovations: Platform inovasi dan wirausaha yang mendukung pengembangan startup mahasiswa.


5. University of Birmingham

University of Birmingham adalah pilihan populer lainnya bagi mahasiswa Indonesia. Terletak di kota Birmingham, universitas ini menawarkan berbagai program studi yang menarik, mulai dari Ilmu Ekonomi dan Bisnis hingga Teknik dan Sains.
Universitas ini juga terkenal dengan layanan dukungan untuk mahasiswa internasional, yang membantu mereka beradaptasi dengan kehidupan di Inggris.

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Business School yang terakreditasi secara internasional.
  • Program penelitian kuat dalam bidang Ilmu Sosial dan Kesehatan.
  • Program beasiswa untuk mahasiswa internasional.

6. King's College London (KCL)

Sebagai salah satu universitas tertua di Inggris, King's College London memiliki reputasi yang kuat dalam bidang penelitian dan pengajaran, universitas ini sangat terkenal dalam bidang studi Kedokteran, Hukum, dan Humaniora. Terletak di pusat kota London, KCL, dengan lebih dari 27.600 mahasiswa, termasuk banyak yang berasal dari Indonesia, universitas ini menawarkan pengalaman belajar di salah satu kota paling kosmopolitan di dunia. Mahasiswa Indonesia sering memilih KCL karena reputasinya yang baik dan memiliki program studi yang beragam.

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Fakultas Kedokteran yang terkenal.
  • Memiliki Program pascasarjana dalam bidang Humaniora dan Ilmu Sosial.
  • Menyediakan koneksi yang kuat dengan industri dan lembaga penelitian di London.

Baca juga artikel kami yang lain : 5 Universitas Teknik Paling Unggulan di UK  

 

7. University of Nottingham

University of Nottingham terkenal dengan kampusnya yang hijau dan indah, serta suasana akademik yang ramah dan inklusif. Universitas ini memiliki banyak program studi yang diminati oleh mahasiswa Indonesia, seperti Ilmu Farmasi, Hukum, dan Teknik. Nottingham juga dikenal karena aktivitas ekstrakurikulernya yang beragam dan komunitas internasional yang kuat.

Fasilitas dan Program Unggulan

  • Fakultas Farmasi yang diakui secara global.
  • Program studi Teknik yang inovatif dengan fokus pada riset.
  • Jaringan alumni yang aktif dan berpengaruh di Indonesia.

Melanjutkan studi di universitas di Inggris merupakan kesempatan berharga bagi mahasiswa Indonesia. Dengan banyaknya pilihan universitas berkualitas yang tersedia, calon mahasiswa dapat menemukan program yang sesuai dengan minat dan tujuan karier mereka. Dengan persiapan yang baik dan semangat belajar yang tinggi, pengalaman belajar di Inggris dapat menjadi langkah awal menuju kesuksesan di masa depan.

 

Mau Kuliah Di Universitas Top Di Inggris? Konsultasikan Persiapanmu bersama Vista Education!


Ingin sukses kuliah di  Inggris tapi masih bingung bagaimana memulainya? Tenang, tim professional Vista Education siap membantumu. 

Kami berpengalaman sejak tahun 1998, kami telah membantu lebih dari 14.000 pelajar untuk melanjutkan studi di luar negeri. Nggak perlu pusing lagi, tim kami akan mendampingimu mulai dari menentukan minat dan jurusan, pemilihan universitas dan negara tujuan, persiapan administrasi, pelatihan akademik, hingga persiapan keberangkatan. 

Yuk, segera isi form konsultasi disini untuk mulai berdiskusi dengan konsultan pendidikan kami atau hubungi kami via WhatsApp.

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !