Jurusan Untuk Kamu yang Pendiam
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

Jurusan Untuk Kamu yang Pendiam

Jurusan Untuk Kamu yang Pendiam

Kepribadian yang kita miliki adalah suatu hal yang tidak bisa kita pilih sepihak. Perjalanan kita selama ini dan pengalaman yang kita alami menentukan kepribadian dan bagaimana cara kita bersikap. Ada dari kita yang sangat hyperaktif, mudah bersosialisasi dan ceria (extrovert). Ada pula sebagian dari kita yang lebih suka diam dan nyaman dengan dunia kita sendiri (introvert). Tidak ada yang salah dengan menjadi extrovert atau introvert. Keduanya mempunyai kelebihan dan kekuranganya masing-masing. Hanya saja, terkadang orang menilai introvert lebih powerless dan menjadi minoritas. Padahal, ada banyak cara untuk membuat kemampuan si introvert berbicara dengan sendirinya.  

Apakah kamu tipe Introvet?

Menurut Carl Jung, seorang psychiatrist mendiskripsikan introvert adalah seorang pemikir kreatif dan seorang problem solver. Hanya saja, mereka tidak suka mengungkapkan itu atau berbicara sebelum mereka benar-benar matang. Seorang introvert juga bisa bersosialisasi maupun bekerja dengan banyak orang. Tap berbicara kenyamanan, mereka lebih nyaman dengan tim-tim kecil bahkan sendiri.

Ciri-ciri lain dari seorang introvert adalah :

  1. Lebih suka mendengar dari pada berbicara
  2. Lebih menyukai berbicara dengan satu atau dua orang saja dalam satu waktu
  3. Detail oriented
  4. Tipe menunggu untuk diajak berbicara terlebih dahulu
  5. Biasanya terlihat calm
  6. Berwawasan luas
  7. Enjoy bekerja sendiri atau dengan satu orang.

 

Jurusan apa yang cocok untuk si Introvet?

 Memang tidak mudah untuk membuat introvert berbicara panjang lebar. Tapi tidak susah untuk membuat kemampuan introvert terlihat dan di akui. Mereka menyimpan harta karun dalam diri mereka sendiri. Jurusan-jurusan dibawah ini merupakan upaya untuk menggali potensi si introvert. Jurusan apa saja kah itu?

1. Akutansi

Dunia bisnis terkenal dengan banyaknya kemampuan yang harus dimiliki para aktornya. Diantaranya adalah keahlian presentasi, negosiasi dan menjaga relasi dengan orang lain. Sehingga, dunia bisnis terkesan susah untuk anak-anak pendiam. Tapi tidak selamanya. Masih ada satu bagian penting dalam dunia bisnis yang membutuhkan introvert. Finance. Bidang accounting ini memerlukan pribadi-pribadi yang tidak banyak berbicara tapi teliti. Sehingga jurusan akutansi cocok untuk mereka yang ingin masuk ke dunia bisnis.

2. Desain Grafis

Seorang designer tidak perlu banyak berinteraksi dengan orang lain kecuali saat mereka bertemu client. Hari-hari mereka akan diisi dengan mencari inspirasi. Kemudian, mereka akan bekerja dengan bantuan teknologi. Seorang designer juga seseorang dengan passion tinggi. Mereka bekerja dengan hati dan pikiran. Talk less do more.

3. Teknik Informatika

Yang ini jelas adalah jurusan untuk para introvert. Programmer terkenal dengan orang-orang cerdas tapi pendiam. Mereka bisa menghabiskan waktunya berjam-jam di depan komputer dan berkutat dengan koding. Mereka tidak perlu banyak berinteraksi dengan orang lain. Mereka hanya perlu konsentrasi dan make sure tidak ada yang salah dengan coding mereka. Yah, tahu sendirilah kurang titik atau koma saja coding (pemrograman) mereka tidak akan jalan.

4. Internet Marketing

Meskipun harus berhubungan dengan orang lain, internet marketing masih menggunakan komputer sebagai perantara. Mereka bebas menulis dan berhubungan dengan orang lain tanpa harus bertemu. Terlebih lagi fakta introvert adalah seorang yang cerdas dan berwawasan. Internet akan membuat komunitas interaksi mereka yang pendiam jauh lebih nyaman.

5. Biologi atau Science

Jurusan lain yang cocok untuk mereka yang pendiam adalah biologi atau science. Jurusan-jurusan dalam bidang science didominasi oleh praktik dan juga penilitian. Ya namanya penelitian. Tangan dan konsentrasimu akan bekerja penuh. Setelah lulus pun, mereka dapat menjadi peneliti atau lab teknisi yang notabennya tidak membutuhkan banyak kontak dengan orang lain.

 

 

 

 

 

 

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !