Kenali Ini Level Intermediate Dalam Bahasa Inggris
Kenali level intermediate dalam bahasa Inggris dan pelajari strategi efektif untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda. Dapatkan panduan lengkap di sini!
Belajar bahasa Inggris bagaikan mendaki gunung, Karena ada setiap level-level yang harus Anda capai untuk menunjukkan progress belajar Anda.
Salah satu level penting dalam belajar bahasa inggris adalah intermediate, di mana Anda melangkah dari dasar menuju percakapan yang lebih kompleks. Level intermediate juga terbagi menjadi tiga bagian, yaitu low intermediate, intermediate, dan high intermediate, Simak penjelasan kami selengkapnya dibawah.
1. Low Intermediate
Pada level low intermediate, Anda sudah mampu merangkai kalimat menjadi satu kesatuan yang koheren. Namun, Anda mungkin masih kurang percaya diri dalam berbicara karena keterbatasan kosakata dan tata bahasa.
Meskipun Anda sudah memahami cara membuat kalimat dalam bahasa Inggris, Anda masih memiliki beberapa kesalahan terkait tata bahasa yang sederhana dan terbatas.
2. Intermediate
Pada level intermediate, Anda sudah mampu membentuk kalimat secara utuh dan memahami topik secara kompleks. Anda juga sudah bisa menggunakan tata bahasa yang lebih kompleks dalam percakapan atau dialog. Meskipun demikian, Anda masih sering membuat kesalahan dalam menggunakan tata bahasa yang kompleks.
Baca juga artikel kami yang lain : Contoh Ucapan Terima Kasih dalam Bahasa Inggris
3. High Intermediate
Level high intermediate masih memiliki kemampuan yang serupa dengan level intermediate sebelumnya. Namun, Anda sudah mampu memahami topik yang lebih kompleks dan menggunakan tata bahasa yang lebih baik. Meskipun masih ada beberapa kesalahan tata bahasa, kesalahan tersebut sangat minim.
Tips Meningkatkan Level ke Upper-Intermediate
- Baca artikel dan novel bahasa Inggris. Cari kata-kata yang sulit dan pelajari maknanya.
- Berlatihlah berbicara bahasa Inggris dengan teman atau rekan.
- Jika Anda pengguna gadget / ponsel aktif Anda dapat mengubah pengaturan bahasa perangkat HP Anda (email, media sosial) ke bahasa Inggris
- Ikuti kursus bahasa Inggris di Vista Education untuk mendapatkan panduan dan materi yang terstruktur.
Yang harus Anda ingat, kunci utama adalah konsisten dalam belajar dan berlatih. Semakin giat Anda berusaha, semakin cepat pula Anda mencapai level bahasa Inggris yang Anda impikan.
Yuk, Belajar bahasa Inggris Bareng Vista Education
Anda ingin makin jago dalam bahasa inggris? Yuk, coba belajar langsung bersama master teacher di kelas Vista education.
Kami mempunyai program-program super lengkap ada TOEFL dan IELTS Preparation Course, Conversation Class, General English, dan masih banyak lagi.
Tunggu apalagi! Isi form konsultasi disini, yah!