Pekerjaan Sempurna Bagi Para Fashionista
Menjadi seorang Designer. Mungkin itulah satu-satunya karir yang terbayang bagi kita yang jatuh cinta pada fashion di usia muda. Kita akan mulai membayangkan betapa menyenangkanya bisa membuat design pakaian sendiri. Kita juga mulai terobsesi untuk sesegera mungkin mempunyai brand. Nah, masalahnya apa iya kita hanya bisa menjadi designer jika puya passion dalam fashion? Tentu saja tidak. Ada berbagai bidang pekerjaan lain yang bisa kamu pilih. Mari kita pelajari satu persatu dan kita lihat, pekerjaan mana yang cocok.
Fashion merchandising sangatlah cocok untuk fashionista yang juga tertarik dalam bidang bisnis. Karena, bidang pekerjaan ini menuntut dua hal sekaligus. Pertama, passion kita pada dunia fashion. Dan kedua adalah passion kita dalam dunia advertising. Karena, seorang fasjion merchandising juga mempunyai tanggung jawab untuk melakukan public research. Diantaranya, trend pakaian apa yang sedang berlangsung, klasifikasi pasar dan lain-lain. Mereka juga wajib melakukan kegiatan advertising. Jika kamu tertarik dalam bidang ini, kamu bisa memulainya dengan masuk dalam jurusan fashion merchandising di berbagai universitas terbaik dunia.
Production Management
Seorang manager produksi bertanggung jawab dalam proses produksi sebuah pakaian. Dia juga berhak memutuskan bahan mana yang bisa di pakai atau tidak. Itu mengapa seorang manager produksi harus menguasai material. Mereka juga akan banyak disibukakn dengan bertemu para vendor atau retail. Design yang bagus tidak akan berarti apa-apa tanpa sebuah kualitas produksi.
(Image from : www.mdis.edu.sg )
Public Relation
Tugas utama seorang public relation adalah menjaga nama baik brand dan mempastikan masyarakat mengenalnya dengan baik. Seorang public relation akan banyak berinteraksi dengan orang. Sehingga, seorang public relation haruslah orang yang charming dan menyenangkan. Mereka pandai membangun aura dengan pakaian yang mereka kenakan. Mereka juga harus humble agar relasi dapat dibina dengan baik
Fashion Journalist
Seorang fashion journalist adalah pekerjaan paling cocok untuk kamu fashionisa yang suka menulis. Permintaan untuk seorang fashion journalist semakin tinggi. Baik itu majalah fashion atau fashion blogger. Mereka sama-sama mengincar kandidat yang tidak hanya pandai menulis. Yep, tanpa menjadi seorang fashionista, sulit rasanya menulis soal fashion. Apalagi kalau diminta memberikan tips and trick.