Penggunaan The Other(s) dan Other(s) dalam Bahasa Inggris
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

Penggunaan The Other(s) dan Other(s) dalam Bahasa Inggris

Penggunaan The Other(s) dan Other(s) dalam Bahasa Inggris

Pelajari perbedaan antara "The Other(s)" dan "Other(s)" dalam Bahasa Inggris, termasuk cara penggunaan yang tepat dan contohnya dalam kalimat sehari-hari.

Dalam bahasa Inggris, kata-kata "other(s)" dan "the other(s)" seringkali membingungkan bagi pembelajar bahasa. Keduanya memiliki arti yang mirip, tetapi digunakan dalam konteks yang berbeda. Memahami perbedaan ini penting untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda. Artikel ini akan menjelaskan perbedaan dan penggunaan dari "the other(s)" dan "other(s)" agar lebih mudah dipahami.

1. Penggunaan "Other(s)"

"Other" adalah bentuk singular (tunggal) dari kata sifat yang digunakan untuk menunjukkan perbedaan atau alternatif lain dari satu hal atau orang. Sementara itu, "others" adalah bentuk jamak (plural) yang biasanya digunakan sebagai kata ganti untuk menunjukkan beberapa hal atau orang yang berbeda.

Catatan :

  • Sebagai adjective, dapat diikuti oleh kata benda jamak.
  • Dapat digunakan sebagai pronoun yang berdiri sendiri. Namun, sama halnya dengan the others, kata others tidak boleh diikuti oleh kata benda yang jamak.
  • Kata ini mempunyai sifat yang tidak spesifik atau sembarang.

Contoh penggunaan "Other(s)"

  • Some people prefer coffee, while others prefer tea.
    (Beberapa orang lebih suka kopi, sedangkan yang lainnya lebih suka teh.)
  • There are others who feel the same way.
    (Ada orang lain yang merasakan hal yang sama.)
  • Some students like math, while others prefer biology.
    (Beberapa siswa suka matematika, sementara yang lainnya lebih suka biologi.)


2. Penggunaan "The Other(s)"

"The other" adalah frasa yang merujuk pada satu hal atau orang tertentu dari sebuah kelompok yang sudah diketahui atau dibahas sebelumnya. "The others" adalah bentuk jamak dari frasa ini, yang merujuk pada lebih dari satu hal atau orang dalam konteks yang sama.

Catatan :

  • Sebagai adjective, dapat diikuti oleh kata benda tunggal ataupun jamak.
  • Kata ini digunakan sebagai pronoun yang berdiri sendiri. Namun, untuk the others (dengan ‘s’), tidak dapat diikuti oleh kata benda jamak, karena bentuk the others sendiri sudah jamak.
  • Kata ini mempunyai sifat yang spesifik, yaitu merujuk kepada benda, orang, dll yang tersisa.

Contoh penggunaan "the others":

  • I invited five friends to the party. John and Mary couldn't come, but the others will be there.
    (Saya mengundang lima teman ke pesta. John dan Mary tidak bisa datang, tetapi yang lainnya akan hadir.)
  • Three of my friends went home, but the others stayed at the party.
    (Tiga dari teman saya pulang, tetapi yang lainnya tetap di pesta.)

Dengan memahami perbedaan penggunaan "the other(s)" dan "other(s)" dalam bahasa Inggris, kita dapat menyampaikan pesan dengan lebih tepat, efektif dan percaya diri.

Baca juga artikel menarik lainnya : Kenali Ini Level Intermediate Dalam Bahasa Inggris


Yuk belajar bahasa Inggris Bareng Di Vista Education


Jika Anda saat ini  kesulitan belajar bahasa Inggris sendiri dan butuh bantuan atau pengen les bahasa Inggris, coba cek program-program super lengkap yang dimiliki oleh Vista Education. Ada TOEFL dan IELTS Preparation Course, Conversation class, General English, dan masih banyak lagi. Isi form konsultasi disini atau chat kami via whatsapp dibawah ya!

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !