Tempat Terbaik untuk Merayakan Tahun Baru
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

Tempat Terbaik untuk Merayakan Tahun Baru

Tempat Terbaik untuk Merayakan Tahun Baru

 

     Moment apa yang selalu dinanti saat tahu baru? Rata-rata pasti akan langsung menjawab pesta kembang api. Ya sih, di berbagai kota, kembang api menjadi sebuah ritual wajib penanda tahun baru telah tiba. Meskipun tidak jelas sejak kapan pesta kembang api mulai dilakukan, yang pasti acara ini selalu dinanti-nanti. Bahkan setiap kota mempunyai perayaan dan spot-spot terbaik.

   Di luar negeri, pergantian tahun juga dilewati dengan pesta kembang api serta terompet. Tepat pukul 12 malam, masyarakat berkumpul di suatu titik dan menghitung mundur secara bersamaan. Jadi kebayang deh, setiap tahun baru jalanan pasti macet. Masyarakat tumpah ruah di jalan untuk menikmati pesta kembang api bersama. Nah! Jika kamu tidak bisa menemukan tempat terbaik untuk menghabiskan waktu, Vista khawatir malam tahun barumu akan sunyi dan tak lagi seru.

            Oke, catat nih! Ada 5 tempat spot terbaik menonton kembang api di Indonesia dan ada 2 spot terbaik juga di Indonesia. Masing-masing mempunyai kelebihan dan keunikannya masing-masing. Tinggal tanya budget dan keluarga, tahu baru mau kemana.  

SKYE di menara BCA, Jakarta

SKYE yang terletak di puncak Menara BCA ini jadi spot istimewa untuk yang ingin merayakan tahun baru. Lokasi SKYE yang sangat strategis di pusat kota juga memungkinkanmu menyaksikan pesta kembang api dari berbagai arah.Jika kamu memilih SKYE kamu bisa menunggu pesta kembang api sambil dining bersama keluarga atau teman dekat. Yah! Dengan SKYE kamu akan merasakan nuansa kembang api dalam kemewahan. Wooohhh..

tempat terbaik melihat kembang api di malam tahun baru

Pantai Kuta, BALI

Wihh, Bali memang selalu bisa menjadi andalan. Apalagi pantai-pantainya. Beach party di Bali adalah salah satu yang terbaik. Selepas menikmati sunset di Pantai Kuta, yuk dilanjut dengan menikmati malam tahun baru. Sepanjang malam, yang namanya kembang api benar-benar  akan mewarnai langit Bali. Pantai, party dan kembang api, perpaduan yang sempurna!

Tanjung Perak, Surabaya

Surabaya juga punya andalan tempat untuk menikmati kembang api. Yap, pusatnya ada di Tanjung Perak. Yang seru disini, kembang api dinyalakan baik dari darat maupun dari kapal yang berlabuh di pelabuhan. Sumpah keren!

tempat terbaik melihat kembang api di malam tahun baru

Kawasan Payung, Kota Batu

Bergeser sedikit ke wilayah Batu, kota wisata ini tentu saja selalu masuk list. Di hari biasa, wisatawan bisa menikmati lampu kota dari atas. Kerlap kerlip mirip dengan lautan bintang. Di tahun baru, keindahan itu akan ditambah dengan perang cahaya dari kembang api. Kamu bisa menikmatinya di daerah Payung. Sekitar 15 menit dari pusat kota. Sambil menikmati teh manis dan jagung bakar, berdamailah dengan rasa dingin yang cukup menggigit untuk menikmati kembang api yang tidak ada duanya

 Pulau Weh, Sabang

Pulau Weh memang tidak sering disebutkan sebagai spot terbaik untuk melihat kembang api. Tapi selalu ada cerita dibalik titik 0 Indonesia Ini. Filosofi yang ditawarkan itu loh. Kata orang, jika kamu merayakan tahun baru di sini, maka sama halnya kamu benar-benar menjadi seseorang yang baru, karena semua selalu diawali dengan 0

tempat terbaik melihat kembang api di malam tahun baru

DI LUAR NEGERI

 

Pantai Bondi, Sydney

Kabarnya disinilah pesta kembang api terbesar di dunia berlangsung.30.000 kembang api menari-nari di langit di malam tahun baru. Masyarakat yang berkumpul di area pantai juga semakin panas dengan music beat yang diperdengarkan lantang. Ribuan orang tidak segang-segan bergerak mengikuti hentakan lagu.

tempat terbaik melihat kembang api di malam tahun baru

Rio De Janeiro, Brazil

Disini, pesta tahun baru tidak akan berhenti sampai kembang api terkahir dinyalakan. Pesta tetap lanjut sampai pagi menjelang. Setelah kembang api utama selesai, pesta dilanjutkan dengan tari-tarian. Jika kamu lelah, kamu bisa mengincipi makanan di restaurant sepanjang jalan. Pesta yang dikenal dengan reveillon ini melarang pengunjungnya untuk memakai warna hitam. Mereka harus memakai warna-warna terang seperti: merah untuk tanda asmara, warna putih yang melambangkan wujud penghormatan, hujau kesehatan, dan kuning kemakmuran.

 

 

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !