Tips Listening TOEFL Anti Gagal
Lolos sesi listening TOEFL tes dengan tips dari kami
Salah satu materi yang diujikan dalam tes TOEFL adalah listening. Tahukah kamu? keberhasilanmu mendapatkan skor memuaskan juga tergantung pada faktor teknis, lho. Audio yang diputar harus jelas dan bisa kamu dengarkan dengan seksama. Apalagi jika kamu tidak terbiasa berlatih listening, wah! bisa kerepotan nanti. Namun kamu tidak perlu khawatir, ada beberapa tips listening yang akan dibagikan oleh Vista English. Yuk, simak beberapa tips agar lancar menghadapi tes listening TOEFL!
Tips Listening TOEFL 1 : Biasakan mendengar audio berbahasa Inggris
Membiasakan diri mendengarkan audio-audio dalam bahasa Inggris dapat kamu jadikan sebagai kegiatan refreshing dari latihan mengerjakan soal. Kamu bisa mendengarkan lagu-lagu berbahasa Inggris, menonton video berbahasa Inggris, atau mendengarkan podcast berbahasa Inggris. Semakin sering kamu mendengar pelafalan bahasa Inggris, semakin mudah kamu menangkap setiap informasi pada soal listening.
Tips Listening TOEFL 2 : Pahami petunjuk soal
Pada setiap part akan ada direction untuk mengerjakan soal yang akan dibacakan oleh native speaker. Nah, kalau kamu sudah familiar dengan direction tersebut, maka ketika direction dibacakan, kamu bisa menggunakan waktumu untuk membaca pilihan jawaban dan menebak kira-kira apa pertanyaan untuk pilihan jawaban itu.
Tips Listening TOEFL 3 : Konsentrasi penuh
Kamu harus fokus mendengarkan audio saat diputar. Kamu juga akan memiliki jeda sekitar 12 detik dari soal satu ke soal lain. Jadi kamu harus segera menjawab dan membaca pilihan jawaban untuk soal berikutnya. Sehingga kamu bisa memprediksi isi pembicaraan apa yang akan kamu dengarkan.
Tips Listening TOEFL 4 : Perhatikan detil dalam setiap part
Pada part A listening section, yaitu dialog antara 2 orang, ada 2 line yang diikuti oleh satu soal/pertanyaan. Fokuslah pada line kedua karena biasanya jawaban tersirat pada line kedua ini. Part B dan C berupa percakapan lebih panjang oleh lebih dari 2 orang mengenai suatu topik, dan diikuti beberapa soal. Sehingga kamu perlu mencari topik pembicaraan atau gagasan utama, yang biasanya ada di awal percakapan. Jangan lupa untuk mendengarkan baik-baik siapa yang berbicara, ditujukan untuk siapa, serta dimana dan kapan percakapan berlangsung.
Tips Listening TOEFL 5 : Perhatikan Kata Hubung
Sebaiknya kamu tidak melewatkan kata hubung yang disebutkan dalam dialog. Karena kata hubung ini menentukan arah pembicaraan. Jika melewatkannya, bisa saja kamu tidak bisa menangkap isi pembicaraan dan kebingungan memilih jawaban yang tepat.
Tips Listening TOEFL 6 :Pastikan kamu mengisi semua jawaban
Tidak ada pengurangan skor meskipun jawabanmu salah. Jadi sebaiknya kamu mengisi semua soal pada lembar jawaban. Meskipun kamu merasa ragu dengan jawabanmu, siapa tahu kamu beruntung karena ternyata jawabanmu benar.
Konsentrasimu akan semakin terasah dengan banyak latihan. Kemampuan conversation-mu juga akan lebih meningkat. Tes TOEFL akan lebih lancar jika kamu mempersiapkanya bersama para ahli. Bersama Vista English contohnya. Disini, kamu akan mendapatkan bedah soal, tips dan trik dan segala kemudahan lain. Jadi makin percaya diri bukan? Ayo hubungi Vista Englih terdekat. Ada kelas online juga loh!