Tips Tinggal di UK Bagi Pemula
Pada saat kamu pertama kali menginjakkan kaki di UK, entah untuk belajar atau untuk bekerja, kamu mungkin akan terkejut dengan perbedaan budaya yang ada. Sedikit banyak, perbedaan ini pasti akan mempengaruhi psikis kita atau yang biasa disebut dengan culture shock. Nah! Untuk melalui masa adaptasimu dengan penuh percaya diri, kamu patut memperhatikan Hal-hal di bawah ini :
Nggak ada yang namanya jam karet
Di UK, khususnya di dunia akademik, semua hal harus berjalan sesuai jadwal dan waktunya. Tidak ada yang namanya mahasiswa nganggur karena nunggu dosen. Setiap pembelajaran berlangsung secara on time. Begitu juga sat kamu ingin menemui dosen atau professor. Jangan harap bisa bertatap muka hanya dengan datang ke ruangan mereka. Setidaknya, kamu harus membuat janji melalui telfon atau yang lain. Apabila kamu masih terlambat walaupun telah membuat janji, yah.. apa daya, kamu harus membuat janji lagi. Hehehehe
Menghargai untuk Dihargai
Seperti halnya adat ketimuran, british culture juga sangat menjunjung etika. Jangan lupa untuk selalu mengucapkan “tolong” setiap kali meminta bantuan dari orang lain. Dan jangan ketinggalan untuk mengucapkan “terima kasih” setelah mendapatkan bantuan. Walaupun terkesan simple, mengatakan terima kasih dengan senyum ramah akan mempengaruhi respon orang kepada kita.
Harus Antri!
Bukan lagi membudayakan antri, di UK sudah naik level menjadi harus antri!. Dimananpun dan kapanpun. Pada saat berada di reception desk, atau saat berada di kantin untuk membeli makan, kita diharuskan untuk berdiri dalam antrian. The Britsh love to queue!
Cewek Cowok Sama Saja
Di UK, tidak ada perbedaan perlakuan maupun regulasi tertentu untuk perempuan maupun laki-laki. Semua orang memainkan peran yang sama. Posisi leader tidak melulu untuk laki-laki, asalakan perempuan mempunyai kapasitas lebih, kenapa tidak?
Sedangkan untuk membantumu mengatasi rasa rindu yang mengharu saat jauh dari rumah, kamu bisa mencoba hal-hal di bawah ini :
Jangan Memaksakan Lidah
Masalah lidah memang agak susah, apalagi kalau belum terbiasa dengan western food. Untuk permulaan, it’s okay untuk pergi ke toko Asian food terlebih dahulu.Kamu bisa mengetahui lokasi toko-toko Asian food, halal food di booklet-booklet yang ada. Seiring berjalan waktu, kamu akan mulai terbiasa kok.
Jangan mengirim pesan ke rumah setap waktu
Meskipun setiap hari kangen rumah, usahakan untuk enggak chat orang rumah seketika itu juga. Bukan berarti kamu nggak kasih kabar juga. Yang pasti, kamu harus pandai mengatur emosi dan juga menahan rasa rindu itu. Kamu sedang berjuang untuk masa depan kok, jadi semoga semakin dimudahkan.
Lakukan hal-hal baru
Sudah jauh-jauh ke UK, nggak jadi mahasiswa kupu-kupu (kuliah pulang, kuliah pulang) dong. Pasti banyak hal baru yang bisa kamu coba. Kamu bisa bergabung dalam aktifitas kuliah atau menjadi volunteer. Cara terbaik untuk menghilangkan rasa rindu adalah menyibukkan diri